Selasa, 14 Juni 2011

POLA MAKAN DAN BAHAYA KOLESTEROL



APAKAH HIPERKOLESTEROLEMIA ITU ???
Hiperkolesterolemia adalah suatu keadaan dimana kolesterol dalam tubuh melebihi batas normal. Kolesterol yang berlebihan akan mengendap dan menyumbat pembuluh darah. Ini akan mengganggu system peredaran darah yang normal dan meningkatkan resiko penyakit jantung dan hipertensi.

TAHUKAH ANDA ???
Terdapat dua jenis kolesterol didalam tubuh kita, yaitu High Density Lipoprotein (HDL) dan Low Density Lipoprotein (LDL).

1. High - Density Lipoprotein (HDL)
Kolesterol HDL juga disebut “kolesterol baik” karena berfungsi melancarkan saluran peredaran darah. Kadar HDL yang tinggi dapat melindungi dari resiko penyakit jantung.

2. Low – Density Lipoprotein (LDL)
Kolesterol LDL berlebih akan dapat menyumbat arteri jantung yang mnyebebkan penyakit jantung. Semakin tinggi kadar LDL dalam tubuh maka semakin tinggi pula resiko terserang penyakit jantung. Itulah sebabnya kolesterol LDL sering disebut “kolesterol jahat”

FAKTOR RESIKO PENYAKIT JANTUNG
Faktor resiko yang utama adalah :
Ø  Kolesterol LDL yang tinggi
Ø  Kolesterol HDL rendah
Ø  Tekanan darah tinggi
Ø  Merokok
Ø  Diabetes
Ø  Peningkatan umur
Ø  Riwayat keluarga yang mengidap penyakit jantung
Ø  Obesitas
Ø  Kurang olahraga

CARA MENURUNKAN KOLESTEROL DALAM DARAH

a. MENGATUR POLA MAKAN
Menghindari makanan berlemak (daging, minyak kelapa, susu) dan juga makanan yang berkolesterol tinggi dalam pola makan anda. Perbanyak makanan yang mengandung serat tinggi seperti sayuran hijau, buah-buahan, dan biji-bijian. Pilihlah makanan yang rendah lemak atau susu tanpa lemak. Pola makan yang sehat dapat menurunkan kolesterol 5 – 10%.
b. PENURUNAN BERAT BADAN
Jika berat badan anda berlebih maka anda harus menurunkan berat badan anda menjadi ideal. Penurunan berat badan sangat menolong untuk meningkatkan kadar kolesterol HDL.
c. OLAHRAGA
Olahraga yang teratur meningkatkan kadar HDL, mengurangi resiko penyakit jantung, dan menurunkan berat badan, diabetes, serta tekanan darah tinggi.
d. ROKOK
Merokok dapat merusak lapisan saluran pembuluh darah dan meningkatkan timbunan kolesterol LDL.
e. ALKOHOL
Penggunaan alkohol dalam jumlah sedikit dapat meningkatkan HDL, Tapi alkohol dapat meningkatkan tekanan darah tinggi dan resiko sroke.
f. OBAT-OBATAN
Terapi obat juga harus dipertimbangkan jika kadar kolestrol melebihi normal. Apalagi bagi mereka yang memiliki riwayat penyakit jantung koroner.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar